Photobucket

Minggu, 02 Oktober 2011

La Tahzan Ya Qolbi..


Hatiku..
Engkau ada d diriku
perhiasan terindah yang Tuhan berikan untuk jiwaku
Karenamu aku mampu merasakan susah dan senang,pahit serta manis nya hidup
Adanya engkau d jiwa ini pun untuk mengingatkan ku
Kau bisikan kebaikan tiap kali kaki ini hendak melangkah dalam kesesatan

Hatiku..
Aku berharap titik hitam yg ad padamu itu tak bertambah
karena jika ia berkembang sungguh diri ini akan menjadi pribadi yg tak terarah
biarlah setitik cahaya cintaNya yg d titipkanNya padamu tumbuh hingga ia mampu menghilangkan titik hitam itu..

hatiku
aku tau kau bersedih
siapa teman yg lebih tau diriku selainmu
percayalah hatiku..
Allah selalu ada bersamamu
Bersama kita
Untuk kita..
Yakinlah kuasaNya melebihi langit dan bumi seisinya

Bebanmu bebanku
Usahlah bersedih wahai hatiku
Ingatlah kesedihan yg belarut itu bukan pribadi mukmin..
Bersabarlah hatiku
Mari kita sambut cintaNya dengan banyak bercermin
Bermuhasabah diri
Melihat siapa diri kita ..

Kau dan aku
Kita adalah Satu
Dan aku selalu mengikuti apa kata mu
Maka jangan sekali-kali engkau bisikan keburukan padaku

Wahai hati..
Adanya kau manusia mengenal cinta
Karenamu manusia saling mengerti dan memahami
Sepatutnyalah aku bersyukur
Karena aku memilikimu
hati nurani..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Look Me

.:|Assalamu'alaikum|:.

Selamat datang di faizah's Blog - Terima kasih telah berkunjung. Salam ukhuwah fillah ^_^

Dari Abu Hamzah, Anas bin Mâlik Radhiyallahu 'anhu

Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam, beliau bersabda: “Tidak sempurna iman seseorang di antara kalian hingga ia mencintai untuk saudaranya segala apa yang ia cintai untuk dirinya sendiri berupa kebaikan”. [HR al-Bukhâri dan Muslim].